Hati-Hati Modus Penipuan Berkedok Tukang Foto Di Jabal Rahmah

Hati-hati ada oknum penipuan targetnya jemaah umroh dipalak 5 juta - Lombok  Insider

Menunaikan ibadah haji atau umrah ke Tanah Suci adalah impian yang mulia dan dambaan setiap umat Muslim. Di tengah kekhusyukan dan kesucian perjalanan spiritual ini, banyak jamaah yang mendambakan pengalaman penuh kedamaian dan kelancaran. Namun, di balik keagungan Makkah dan Madinah, terselip berbagai ancaman penipuan yang bisa merusak kesakralan ibadah Anda.

Sebelum menginjakkan kaki di Baitullah, kenali aksi tipu di Tanah Suci agar perjalanan suci ini tetap terjaga dari segala bentuk kejahatan yang mengintai. Simak selengkapnya artikel di bawah ini!

Baca juga: Jangan Nekat! Berikut beberapa orang yang tertangkap masuk ke Makkah secara Ilegal

Aksi Tipu-Tipu di Tanah Haram

Banyak cara ditempuh orang untuk melakukan penipuan. Tak terkecuali, di Tanah Suci saat banyak jamaah calon haji dari berbagai penjuru dunia, berkumpul untuk melaksanakan ibadah haji. Beberapa modusnya yang paling sering adalah agen perjalanan palsu, penjualan barang palsu, penyedia jasa pembantu ibadah palsu hingga pengemis dan pencopet yang berkeliaran di sekitar Makkah dan Madinah.

Beberapa waktu belakangan ini bertambah lagi modus penipuan dan pemerasan berkedok jasa tukang foto. Hal ini viral di media sosial Instagram yang menunjukkan seorang pria yang diduga warga lokal tengah menodong bayaran jemaah Umrah asal Indonesia.

Dilihat dari unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @nawaitesira pada Jumat 15 Maret 2024, insiden ini diduga berada di Jabal Rahmah, Mekah. Saat salah satu jamaah yang tengah Umrah diperas oleh warga lokal tersebut, tiba-tiba pria asal Indonesia mencoba untuk menolong dan membantunya agar tidak terkena modus jasa tukang foto yang meminta bayaran senilai 100 riyal atau sekitar hampir Rp500 ribu.

Dilihat dari reels Instagram yang beredar tersebut, terlihat mereka menggunakan modus dengan mencegat para jemaah kemudian memaksa mereka untuk dipasangkan ikat kepala sorban kepada targetnya.

Setelah sorban berwarna merah putih itu terikat di bagian kepala jamaah Umrah, mereka langsung memotret tanpa izin maupun konfirmasi secara langsung kepada jamaah. Setelah difoto, mereka langsung menodong bayaran dengan harga fantastis dari para korban.

Jika biasanya biaya foto tak lebih dari Rp100ribu, di sini para pria melakukan aksi penipuannya dengan berkedok sebagai jasa tukang keliling yang membanderol harga jasanya cukup tinggi yakni kisaran Rp 500ribu hingga Rp 1juta.

Dalam keterangan unggahan video tersebut, sejumlah warganet diminta untuk berhati-hati saat berkunjung ke Mekah dan mendapati aksi seperti yang terlihat dalam video tersebut.

Sontak saja unggahan ini memancing reaksi dari netizen. Ada yang memperingatkan jamaah umroh untuk lebih berhati-hati dan waspada ketika membeli barang atau memakai jasa orang local yang tidak jelas informasinya. Ada juga yang mendoakan agar Youtuber yang merekam aksi penipuan dan pemerasan tersebut dengan doa-doa baik dan segala hujatan kepada pemeras serta meminta agar pihak berwenang Arab Saudi menindak tegas praktik pemerasan tersebut.

Hukum di Arab Saudi

Pemerintah Arab Saudi sebetulnya sudah mengeluarkan aturan dan himbauan terkait keamanan dan kenyamaan jamaah umroh dan haji. Otoritas Transportasi Arab Saudi telah memberikan himbauan kepada lembaga-lembaga sektor swasta yang terlibat dalam ibadah haji tahunan untuk memulai langkah-langkah persiapan dini untuk keamanan musim haji.

Instruksi kepada lembaga transportasi terutama berfokus pada pengangkutan bahan yang mudah terbakar dan meledak. Larangan ketat terhadap penggunaan zat-zat tersebut di Mekah dan Madinah telah diamanatkan selama jangka waktu satu bulan, mulai dari tanggal 20 Dzulqaidah hingga tanggal 20 Dzulhijjah, bertepatan dengan musim haji.

Dilansir dari gulfnews pada Jumat (26/01), Langkah-langkah keamanan tambahan termasuk inspeksi lapangan oleh badan keamanan terhadap proyek-proyek yang menggunakan bahan peledak di Mekah, Madinah, dan tempat-tempat suci lainnya menjelang ibadah haji untuk memastikan keselamatan.

Sebagai bagian dari langkah-langkah keamanan menjelang ibadah haji, Kementerian Pertahanan Saudi akan mengerahkan ahli penjinak bahan peledak di titik masuk udara, laut, dan darat kerajaan mulai dari tanggal 1 Dzul Qadah, lebih dari sebulan sebelum ibadah haji dimulai. sampai kelompok jamaah terakhir diizinkan masuk ke negara itu.

Sementara itu, Pemerintah Indonesia telah menerbitkan aturan berdasarkan UU No. 8 Tahun 2019 Tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah dan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 8 Tahun 2022 tentang Koordinasi Penyelenggaraan Ibadah Haji. Peraturan lainnya melalui Kementerian Agama yang dalam hal ini adalah Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh yaitu Keputusan Dirjen Haji dan Umroh No. 214 Tahun 2024 tentang Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Umroh dan Haji. Segala peraturan ini dibuat untuk menjamin keamanan, keselamatan, kenyamanan dan kekhusuyukan jamaah haji yang berada di Makkah dan Madinah.

Baca juga: Tragedi Mina: Insiden Kelam yang Mengubah Pandangan Pemerintah Arab Saudi

Di sekitar Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Anda mungkin sering menjumpai pengemis yang berpura-pura membutuhkan bantuan. Mereka biasanya menggunakan anak-anak atau orang tua untuk menarik simpati dari jamaah. Meskipun niat Anda baik untuk membantu, namun banyak dari mereka yang ternyata bagian dari sindikat penipuan. Sebaiknya, salurkan sedekah melalui lembaga resmi atau badan amil zakat yang tepercaya. Selain lebih aman, sedekah Anda juga akan lebih tepat sasaran.

Perjalanan ibadah ke Tanah Suci adalah momen yang sangat berharga dan seharusnya berjalan dengan lancar tanpa kendala. Namun, berbagai modus penipuan bisa mengintai setiap saat. Dengan mengetahui dan mewaspadai aksi tipu di Tanah Suci di atas, diharapkan Anda bisa lebih waspada dan bijak dalam menghadapi situasi di Tanah Suci.

Kesimpulan

Demikianlah informasi tentang beberapa praktik penipuan dan pemerasan di Masjidil haram. Semoga memberikan manfaat bagi para pembaca.  Selalu ingat untuk berhati-hati, mencari informasi dari sumber yang terpercaya, dan tidak mudah tergiur dengan penawaran yang terlalu murah atau tidak masuk akal!

Sebagai penyedia jasa umrah, Rawda Umroh adalah agen umroh yang terpercaya dan memiliki banyak pilihan paket umrah yang dapat Anda sesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Sebagai biro Umroh Bandung, Rawda Umroh telah berpengalaman dan memiliki izin beroperasional sebagai penyedia jasa umrah. Salah satu paket umrah terbaik dari Rawda ialah Umroh Plus Turki Bandung. Yuk segera konsultasikan keberangkatan umrah Anda bersama Rawda Umroh Bandung karena Rawda juga sering mengadakan promo umroh Bandung.

 

Baca Juga:

  1. 20 Fakta Umrah: Sejarah, Aturan, Ritual dan Larangannya
  2. Panduan manasik Haji dan Umrah bagi Jamaah Lansia
  3. Apa saja larangan Ihram?
  4. 12 Larangan Umroh dan Haji setelah Berihram
  5. Ingin Umroh Backpacker? Ini resikonya yang wajib diketahui
  6. Badal Umroh untuk Orang yang sudah Meninggal
  7. Doa untuk Orang Umroh Mabrur
  8. Memahami Rukun dan Wajib Umroh
  9. Merencanakan Umroh Keluarga
  10. Panduan Manasik Umroh yang benar dan bermanfaat

You cannot copy content of this page