Mengenal tempat-tempat yang wajib dikunjungi ketika sedang berhaji

800px Pilgrims cover Arafats roads plains and mountain Flickr Al Jazeera English

Ibadah Haji merupakan rukun Islam kelima yang wajib dikerjakan bagi setiap muslim yang mampu dan telah memenuhi syarat. Ibadah haji memuat serangkaian ibadah yang dilakukan pada waktu dan tempat-tempat tertentu. Tempat dan waktu-waktu tersebut tidak boleh dilakukan secara sembarangan, karena dapat mempengaruhi kesahan ibadah haji.

Kegiatan inti ibadah haji dimulai pada 8 Zulhijah ketika umat Islam bermalam di Mina, wukuf (berdiam diri) di Padang Arafah pada tanggal 9 Zulhijah, dan berakhir setelah melempar jumrah (melempar batu simbolisasi setan) pada tanggal 10 Zulhijah.

Pada 2024 ini jumlah kuota jemaah haji Indonesia untuk periode 1445 H/2024 M yaitu sebanyak 241.000 jemaah.

Berikut daftar lokasi yang wajib dalam ibadah Haji.

  • Masjidil Haram dan Ka’bah

Masjidil Haram dan Kakbah merupakan tempat pusat pelaksanaan ibadah haji, bahkan menjadi pusat peribadatan seluruh Muslim di dunia. Seperti yang diketahui, kiblat seluruh umat Muslim ketika melaksanakan ibadah shalat tertuju ke Kakbah.

Pada pelaksanaan ibadah haji, Masjidil Haram juga menjadi tempat penting ibadah karena salah satu rukun haji, yaitu melakukan thawaf atau mengelilingi Kakbah sebanyak tujuh kali, dilakukan di sini.

Ditambah lagi, jamaah haji wajib melakukan sa’i atau berlari kecil antara Bukit Shafa dan Marwah yang berada di Masjidil Haram.

Selain itu, terdapat juga perbatasan tanah halal dan tanah haram di Makkah Al Mukarramah. Sederhananya, tanah haram merupakan tempat yang tidak boleh diinjak oleh non-Muslim karena haram.

Baca juga: Inilah 2 Alasan Mengapa Non Muslim Dilarang Memasuki Kota Mekkah dan Madinah

  • Arafah

Arafah merupakan tempat yang penting dalam pelaksanaan ibadah haji. Sebab di tempat ini, jamaah harus menunaikan wukuf atau secara bahasa berarti berdiam diri, yang dilakukan sejak tergelincir matahari.

Selain melaksanakan salat Zuhur dan Asar dengan cara digabungkan atau jamak qashar, jemaah juga dianjurkan memperbanyak doa. Wukuf di Arafah dilaksanakan pada 9 Zulhijjah.

Arafah merupakan padang luas dan menjadi tempat berkumpulnya para jemaah haji. Lokasinya berada di sekitar tempat penting ibadah haji lainnya. Dari Mina, Arafah berjarak 10 kilometer. Sedangkan dari Muzdalifah, jarak Arafah 6 kilometer.

Baca juga: Hikmah Wukuf di Arafah

  • Muzdalifah

Muzdalifah merupakan tempat berupa area terbuka untuk bermalam seusai jemaah melaksanakan ibadah di Arafah. Dari Arafah, jemaah haji akan bergerak ke Muzdalifah, yang terletak di antara Mekkah dan Mina.

Di Muzdalifah, jemaah haji melaksanakan salat Magrib dan Isya dengan cara jamak qashar, lalu bermalam atau mabit hingga waktu fajar. Selain itu, jemaah haji juga mulai mengumpulkan batu kerikil di sekitar Muzdalifah untuk kemudian digunakan dalam ibadah lempar jumrah yang dilakukan di Mina.

  • Mina

Setelah menyelesaikan kegiatan di Muzdalifah, jemaah haji akan berangkat ke Mina. Mina merupakan tempat melaksanakan kegiatan pelontaran batu jumrah pada 10 Zulhijjah. Melempar batu jumrah ini merupakan simbolisasi dari tindakan Nabi Ibrahim yang melempar batu untuk mengusir setan.

Di Mina, terdapat tiga tugu jumrah untuk melaksanakan jumrah aqabah, jumrah ula, hingga jumrah wustha. Selain itu, jamaah haji juga wajib bermalam di Mina, baik dua malam maupun tiga malam, pada 11, 12, 13 Zulhijjah.

  • Madinah

Madinah adalah kota suci kedua umat Islam. Di tempat inilah panutan umat Islam, Nabi Muhammad dimakamkan di Masjid Nabawi. Tempat ini sebenarnya tidak masuk ke dalam ritual ibadah haji, namun jemaah haji dari seluruh dunia biasanya menyempatkan diri berkunjung Madinah, untuk berziarah dan melaksanakan salat di Masjid An-Nabawi.

Kesimpulan

Demikianlah informasi dari Rawda Travel Umroh Bandung mengenai tempat-tempat yang wajib dikunjungi saat ibadah Haji. Semoga informasi yang diberikan dapat bermanfaat dan menambah wawasan bagi para pembaca.

Rawda Travel merupakan biro perjalanan Umroh yang ada di Bandung. Dapatkan harga promo umroh Bandung bersama Rawda Travel yang sudah berpengalaman melayani keberangkatan ke Tanah Suci. Paket Umroh dari Rawda Travel adalah paket umroh plus Turki dan paket umroh hemat. Kami juga menawarkan Jika Anda berdomisili di Jakarta, kami juga menawarkan umroh Jakarta. Percayakan perjalanan Anda kepada kami demi kekhusyukan umroh dan haji Anda.

Baca Juga:

You cannot copy content of this page