Ikuti 2 Cara Cek Porsi Haji Melalui HP Android Ini

Haji merupakan salah satu ibadah yang banyak dicita-citakan oleh umat muslim. Bagi Anda yang ingin melaksanakan haji, ada cara cek porsi haji melalui hp android yang bisa Anda lakukan. 

Haji merupakan salah satu rukun Islam yang kelima. Ibadah haji ini wajib dilakukan bagi mereka yang mampu. 

Melaksanakan ibadah haji merupakan impian bagi banyak umat muslim. Tidak heran, ada banyak jamaah haji di setiap tahunnya. 

Oleh karena itulah, para calon jamaah haji harus mengikuti antrean. Sebab, ada banyak jamaah yang akan melakukan ibadah haji setiap tahunnya. Maka dari itu, bagi Anda yang ingin melaksanakan ibadah haji, Anda harus bersabar dan mengikuti anteran haji ini. 

Lalu bagaimana caranya agar Anda bisa mengetahui kapan saatnya Anda bisa berangkat haji? 

Saat ini, umat muslim yang sudah mendaftar untuk ibadah haji akan diberikan nomor porsi haji. Nomor porsi haji tersebut merupakan nomor urut untuk pendaftaran haji. Untuk mendapatkan nomor urut tersebut, calon jamaah haji harus sudah membayar setoran awal pada bank penerima setoran yang nantinya digunakan sebagai biaya ongkos untuk naik haji. 

Baca Juga : Apa Doa Di Depan Ka’bah Yang Harus Dipanjatkan?

Kuota Haji Indonesia Tahun 2023

Pada tahun 2023 ini, kuota haji Indonesia mencapai 221.000 jamaah. Kesepakatan kuota haji tersebut ditandatangani oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas bersama Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F Al Rabiah.  

Dari 221.000 jamaah haji, 203.320 diantaranya merupakan jamaah haji reguler dan 17.680 merupakan jamaah haji khusus. Ada juga kuota untuk para petugas sebanyak 4.200 kursi. 

Pada tahun 2023 ini, sudah tidak ada pembatasan usia calon jamaah haji. Jadi, tidak ada lagi syarat keberangkatan haji hanya untuk usia di bawah 65 tahun, seperti yang berlaku pada tahun sebelumnya saat pandemi covid-19. 

Cara Cek Porsi Haji Melalui HP Android

Jamaah haji dapat melakukan pendaftaran ibadah haji pada biro perjalanan. Biasanya, setelah membayar setoran awal, Anda akan mendapatkan nomor porsi haji yang tertera di berkas pendaftaran dari Kementerian Agama Kabupaten/Kota. 

Nomor porsi haji tersebut terdiri dari sepuluh digit angka. Dengan adanya nomor porsi haji ini, para calon jamaah haji dapat memantau perkiraan keberangkatan haji melalui layanan resmi daring dari Kementerian Agama yang mudah diakses dengan menggunakan jaringan internet. 

Penasaran, bagaimana cara cek porsi haji melalui hp android? Berikut ini adalah penjelasannya. 

Baca Juga : Sejarah Sa’i, Berlari Dari Bukit Shafa Dan Marwah

1. Cek Porsi Haji Melalui Aplikasi Haji Pintar

cara cek porsi haji melalui hp android

Anda bisa menggunakan aplikasi Haji Pintar untuk mengecek porsi haji. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Anda dapat menggunakan aplikasi ini untuk mengecek segala hal yang berkaitan dengan haji dan umroh. 

Aplikasi Haji Pintar ini juga dapat Anda download dengan mudah melalui Play Store. Berikut ini adalah cara cek porsi haji melalui hp android dengan menggunakan aplikasi Haji Pintar. 

1. Download aplikasi melalui Play Store. Anda cukup mengetikkan nama aplikasi yaitu Haji Pintar. Lalu klik tombol Install. Selanjutnya, Anda dapat menunggu hingga aplikasi selesai diinstal. 

2. Setelah aplikasi selesai diinstal, Anda dapat membuka aplikasi tersebut. Pada halaman pertama aplikasi, ada beberapa button mengenai informasi. Silakan Anda klik tombol Informasi Jemaah Haji untuk melihat antrean jemaah haji. 

3. Selanjutnya, Anda dapat mengetikkan nomor porsi haji Anda pada kotak pencarian. 

2. Cek Porsi Haji Melalui Website Haji

cek porsi haji melalui hp android

Selain menggunakan aplikasi, Anda juga bisa mengecek porsi haji melalui website. Cara ini dapat Anda lakukan tanpa harus mengunduh aplikasi terlebih dahulu. 

Berikut ini adalah cara cek porsi haji melalui hp android dengan menggunakan website haji. 

1. Masuklah ke website resmi haji yaitu Haji Kemenag . Website resmi ini merupakan website yang dikembangkan oleh Kementerian Agama. 

2. Apabila Anda sudah berhasil masuk ke website resmi Haji Kemenag, silakan gulir halaman website hingga Anda menemukan ‘Perkiraan Berangkat’. 

3. Kemudian masukkan 10 digit nomor porsi yang Anda miliki lalu klik tombol cari. 

4. Hasil pencarian tersebut akan menunjukkan informasi mengenai perkiraan keberangkatan. Informasi tersebut berisi nomor porsi, nama, kabupaten/kota, provinsi, posisi porsi pada kuota provinsi/kabupaten/kota khusus, kuota provinsi/kabupaten/kota khusus, estimasi keberangkatan tahun Masehi dan Hijriah. 

Pada situs websitenya, Kemenag Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah memberikan informasi mengenai ketentuan estimasi keberangkatan haji 2023. Berikut adalah beberapa ketentuan tersebut. 

  • Perkiraan keberangkatan dapat berubah sesuai perubahan kuota provinsi/kabupaten/kota/haji khusus serta perubahan regulasi. 
  • Perkiraan keberangkatan hanya dihitung bagi jamaah yang belum batal atau belum berangkat. 
  • Selama masa operasional haji, dilakukan perubahan tahun awal menjadi tahun berikutnya untuk antisipasi jamaah yang akan berangkat. Ketika masa operasional selesai, perkiraan berangkat semua jamaah dalam status poin 2 dimulai dari musim haji berikutnya. 
  • Apabila nomor porsi haji Anda mundur pada masa operasional haji, Anda dapat mengecek kembali setelah masa operasional haji. 

Baca Juga : Apa Itu Tawaf Ifadah? Syarat Dan Tata Cara Pelaksanaannya

Penutup

Itu dia beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk cek porsi haji melalui hp android. Selalu pantau porsi haji Anda dan perhatikan ketentuan estimasi keberangkatan haji di setiap tahunnya. 

Percayakan perjalanan umroh Anda dengan Rawda Travel. Rawda Travel telah menemani banyak jamaah haji dan umroh untuk beribadah ke tanah suci dengan lancar sejak tahun 2003. Untuk informasi mengenai biaya dan fasilitas, Anda dapat mengunjungi Promo Rawda Travel.

You cannot copy content of this page