Anda akan menunaikan ibadah umroh dan ingin mencari hotel yang dekat dengan Masjidil Haram? Berikut ini rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram.
Ketika menunaikan ibadah umroh biasanya para jamaah memilih tempat tinggal sementara yang dekat dengan masjid Masjidil Haram. Masjidil Haram merupakan masjid yang menjadi salah satu tujuan utama jamaah ketika melaksanakan ibadah haji atau umroh. Di Masjidil Haram banyak ditemukan hotel bintang 5 yang murah dan berada dekat dengan masjid.
Hotel dekat Masjidil Haram biasanya dapat ditempuh dengan kendaraan atau berjalan kaki. Selanjutnya untuk fasilitas hotel ini pun juga lengkap sehingga membuat perjalanan ibadah haji atau umrah akan terasa nyaman.
Biasanya hotel di Masjidil Haram menawarkan pemandangan langsung Ka’bah. Berikut ini rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram:
1. Fairmont Makkah Clock Royal Tower
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram pertama ialah Fairmont Makkah Clock Royal Tower. Hotel ini berada sekitar 50 menit dari Masjidil haram dan 4,5 km dari station of Ibrahim. Fairmont Makkah Clock Royah Tower masih berada satu kawasan dengan Swissotel Al Maqam Makkah.
Hotel yang berada dekat dengan Masjidil Haram ini memiliki fasilitas lengkap seperti TV layar datar, penyejuk udara, kulkas, wifi gratis, dan masih banyak lagi. Selain itu, disini juga akan ditemukan tempat olahraga. Selain itu, hotel ini juga terdiri dari 76 lantai sehingga disebut sebagai bangunan tertinggi di dunia.
Fairmont hotel memiliki ciri khas mahkota jam terbesar sedunia membuat hotel ini terlihat anggun dan mewah. Para tamu yang menginap di Fairmont Makkah Clock Royal Tower memiliki akses layanan kamar, layanan concierge, dan sarapan.
Untuk harga sewa pun per malam mulai dari 4 juta rupiah. Para tamu juga dapat menggunakan bahasa Indonesia, Inggris, Arab, Filiphina, dan lain – lain.
2. Swissotel Al Maqam Makkah
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram kedua ialah Swissotel Al Maqam Makkah. Hotel ini merupakan hotel dengan fasilitas lengkap dan disebut-sebut sebagai hotel bintang 5 yang memuaskan.
Hotel Swissotel Mekkah ini memiliki lokasi strategis bersandingan dengan Movenpick hotel dan Residence Hajar Tower menyediakan beragam tipe kamar yang dapat disesuaikan dengan kemampuan budget Anda. Hotel ini juga menawarkan pemandangan Masjidil Haram sehingga para tamu dapat melihat Ka’bah dari kejauhan.
Swissotel Al Maqam Makkah menyediakan beberapa fasilitas diantaranya TV layar datar, penyejuk udara, minibar, wifi gratis, akses resepsionis 24 jam, layanan concierge, layanan kamar, dan sarapan. Untuk pelayanan di hotel ini menggunakan sejumlah bahasa antara lain Indonesia, Inggris, Arab, India, dan lain – lain.
Swissotel Al Maqam Makkah terdapat restoran Perancis berada dekat dengan hotel ini. Nama restoran tersebut ialah Cafe’Cino. Untuk akses yang dekat dengan hotel ini yakni Menara Abraj Al Bait dan Masjidil Haram. Harga sewa menginap di hotel ini sekitar 4,5 juta rupiah per malamnya.
Baca Juga: Rekomendasi 10 Hotel Dekat Cappadocia Nyaman
3. Pullman Zam-zam Makkah
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram ketiga oleh Pullman Zam-zam Makkah yang menjadi hotel menawarkan pemandangan Ka’bah. Hotel ini termasuk dalam hotel kelas atas.
Bagi jamaah umroh atau haji yang sedang melaksanakan ibadahnya di Masjidil Haram dapat dengan mudah sampai ke hotel dengan berjalan kaki selama 5 menit. Hotel ini memiliki konsep seperti appartemen modern yang cocok untuk Anda yang menyukai tipe hotel yang minimalis dan nyaman.
4. Movenpick Hotel & Residence Hajar Tower
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram keempat ialah Movenpick Hotel & Residence Hajar Tower. Hotel ini menawarkan pemandangan Ka’bah yang dapat dilihat dari hotel. Lokasi dari hotel ini cukup strategis yakni berada dengan Swiss hotel Mekkah yang berada di komplek Abraj Al Baiq Tower.
Keunggulan yang ditawarkan oleh Movenpick Hotel & Residence Hajar Tower ialah hotel dengan desain kamar yang memiliki gaya kamar budaya klasik dan modern. Untuk fasilitas kamar pun cukup lengkap serta beberapa fasilitas mall dan pertokoan di area tersebut.
5. Al Sofwa Royal Orchid Hotel
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram kelima ialah Al Sofwa Royal Orchid Hotel yang menawarkan hotel dengan pemadangan view Ka’bah. Lokasi dari hotel ini sangat dekat hanya perlu beberapa menit untuk sampai ke lokasi dari Masjidil Haram.
Al Sofwa Royal Orchid Hotel termasuk dalam hotel mewah berbintang lima meskipun dengan harga yang terjangkau. Di hotel ini juga menawarkan beberapa fasilitas lengkap untuk area kamar dan beberapa fasilitas pertokoan untuk memudahkan jamaah apabila membutuhkan barang secepatnya.
Baca Juga: Info 10 Hotel Murah di Mekkah untuk Umroh Hemat
6. Al Marwa Rayhaan By Rotana
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram keenam ialah Al Marwa Rayhaan By Rotana yang berada dekat di pusat kota Mekkah. Hotel ini selain dekat dengan Masjidil Haram juga berada dekat dengan sumur zam-zam.
Fasilitas di hotel Al Marwa Rayhaan By Rotana lengkap mulai dari kamar dan peralatan yang disediakan juga lengkap. Hotel ini memiliki desain yang unik dan nyaman untuk menginap.
7. Hilton Makkah Convention Hotel
Rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram terakhir ialah Hilton Makkah Convention Hotel. Hotel ini menawarkan fasilitas kamar yang lengkap seperti TV layar datar, area dapur mini, penyejuk udara, wifi gratis, dan lain- lain.
Hilton Makkah Convention Hotel juga memiliki layanan concierge, kamar, pusat kebugaran, dan sarapan untuk tamu. Di dekat hotel juga terdapat tempat yang menyediakan hidangan lokal seperti udang.
Untuk akses terdekat dari hotel Hilton Makkah Convention Hotel ialah Masjidil haram yang dapat dijangkau dengan jalan kaki. Untuk menginap disini para tamu per malamnya dapat membayar 3,8 juta rupiah per malamnya.
Itu tadi informasi mengenai rekomendasi hotel murah dekat Masjidil Haram dari Umroh Bandung. Semoga dari informasi yang diberikan dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Bagi Anda yang ingin menunaikan ibadah umroh dan menginap di hotel dekat Masjidil Haram, Anda dapat menggunakan jasa biro dari Umroh Bandung. Umroh Bandung sudah berpengalaman mengantarkan calon jamaah umroh untuk menunaikan ibadah ke Baitullah. Dapatkan Promo umroh Bandung dengan harga terbaik. Salah satu paket umroh yang dapat Anda pilih yakni Umroh Plus Turki Bandung yang siap untuk menemani Anda ke Tanah Suci.
Baca Juga:
- 7 Seluk Beluk Perbedaan Haji dan Umroh
- Merencanakan Umroh Keluarga: Tips dan Saran
- 32 Doa Untuk Orang Umroh Mabrur yang Dapat Dipanjatkan
- Pentingnya Mencari Biro Umroh Terpercaya dan Terlisensi
- Hikmah Haji dan Umroh
- Sejarah Ibadah Haji dan Umroh
- Hikmah Pelaksanaan Ibadah Haji dan Umroh
- 16 Tempat bersejarah di Mekkah dan Madinah
- 7 Tips Menghadapi kerumunan Saat sedang Tawaf di…
- 10 Tips Agar Para Jemaah Tidak Gampang Tersesat…